Cara Cepat Membaca Tema Eksakta

cara cepat, membaca, eksakta
Bacaan yang bertema eksak tergolong bacaan yang sulit, Matematika misalnya. Matematika juga dianggap sebagai bahasa. Sebagai bahasa, matematika merupakan bahasa yang khusus dengan sifat-sifatnya yang unik yang tidak terdapat pada bahasa lainnya. Keunggulan matematika dari bahasa lainnya, adalah matematika memiliki simbol, gambar, atau pola yang bersifat efisien dan padat makna.


Karakteritik penting lainnya dari matematika adalah sifatnya yang menekankan pada proses deduktif yang memerlukan penalaran logis dan aksiomatik, yang mungkin diawali dengan proses induktif yang meliputi model matematika, analogi dan atau generalisasi, berdasarkan pengamatan terhadap sejumlah data. Karakteristik berikutnya, ditinjau dari segi susunan unsur-unsurnya, matematika dikenal pula sebagai ilmu yang terstruktur dan sistimatis dalam arti bagian-bagian matematika tersusun secara hierarkhis dan terjalin dalam hubungan fungsional yang erat, sifat keteraturan yang indah dan kemampuan analisis kuantitatif, yang akan membantu menghasilkan model matematika yang diperlukan dalam pemecahan masalah dalam berbagai cabang ilmu pengetahuan dan masalah kehidupan sehari-hari.

Adapun untuk mempermudah pembacaan bahan-bahan yang bersifat eksak adalah:

  1. Mencatat hal-hal penting atau gagasan utama fakta dan abaikan atau lompati dulu fakta dan detail lainnya;
  2. Menghubung-hubungkan hal-hal penting tadi, dan susun ringkasan. 
  3. Memanfaatkan alat bantu baca, misalnya: tabel, peta, grafik, dan gambar.


Silahkan Baca Juga Artikel Menarik Lainnya:

0 komentar: